Penggunaan Blackberry sekarang lagi nge-trend,tampaknya ini merupakan
dampak dari budaya ber-ponsel masyarakat kita yang “latah
gadget”.
Setiap ada gadget baru
yang dipakai selebritis yang ada
di infotainment atau sinetron,
secepat itu pula masyarakat akan
meniru.Seperti halnya blackberry yang banyak digunakan para artis dengan
bantuan ekspos media yang besar, masyarakat kita tidak segan merogoh
koceknya untuk sekedar ingin tampil trendy dan tidak kalah dengan
pesohor tanah air.Namun dibalik itu semua, perangkat Blackberry dirasa
kurang sesuai untuk pasar Indonesia karena memilikki
sistem keamanan yang terlalu ketat.
Ini dikarenakan perangkat Blackberry memilikki identitas
khusus selain IMEI. Identitas ini
disebut PIN. Bila kita membeli perangkat Blackberry dalam
kondisi baru, maka PIN tidak menjadi hal yang menyulitkan.
Namun masalah akan muncul saat kita bermaksud menjualnya atau membeli perangkat bebas pakai.
Namun masalah akan muncul saat kita bermaksud menjualnya atau membeli perangkat bebas pakai.
Kita harus memastikan bahwa ponsel tersebut bukan hasil curian. Kalau iya, bersiap-siaplah untuk mendapatkan perangkat dengan PIN yang sudah terblokir. Artinya sampai
kapanpun anda tidak bisa mengaktifkan layanan Blackberry.
Sebenarnya masih ada cara alternatif bila kita ingin merasakan kehebatan layanan Blackberry dengan ponsel jenis
lain. Aplikasi Blackberry Connect
misalnya.Ponsel berbasis Symbian baik S60 maupun UIQ bisa menjalankan aplikasi ini. Salah satunya adalah Sony Ericsson G700 dan Nokia E61.Dengan aplikasi ini, perangkat kita akan menjadi sebuah perangkat Blcakberry lengkap dengan PIN khusus. BB connect hanya bekerja di ranah push-email saja dan tidak sampai kelayanan akses data semisal browsing.
Berikut tipsnya :
1. Download dan install aplikasi
Blackberry Connect ke ponsel.Aplikasi bisa didapatkan dari businesssotware.nokia.com/blackberry
_downloads.php. Pastikan firmware dan software ponsel anda sesuai dengan versi aplikasinya.
2. Setelah terinstal, aktifkan aplikasi ini dan lakukan registrasi di menu options-Register now.
3. Cek status registrasi anda dari menu messaging-inbox.Sementara, untuk mendapatkan
informasi umum (general info),
tinggal geser tab kekanan. Namun jika anda belum mendapatkan info pendaftaran,sebaiknya ulangi proses
registrasi kembali.
4. Sekarang tinggal cara mengetahui PIN dan nomor IMEI ponsel. Caranya masuk ke menu general info layanan Blackberry connect. Geser ke kanan - general – service indo – device info.
Nah, di bagian atas tampilan
menu inilah PIN Blackberry
connect anda berada, tinggal
gunakan dan anda pun siap
untuk menerima push email.
1 komentar:
Aaah masa Gak percaya!
Posting Komentar